Cara Menggunakan Data Validation List

Kita dapat membuat data validation-list di Microsoft Excel, karena MS Excel sendiri telah memfasilitasi data validation. Data validation dapat memudahkan untuk memasukan sebuah data, jadi anda tidak perlu untuk mengetiknya kembali.

Contoh data validation-list :
contoh data validation
Gambar diatas merupakan salah satu contoh penerapan data validation-list. Jadi dapat memudahkan kita apabila akan membuka sebuah data dan terlihat lebih bagus. Kita hanya tinggal pilih data yang sudah kita buat, maka keterangan nya akan langsung muncul disamping nya.

Berikut langkah-langkah untuk membuat data validation-list di Microsoft Excel :
1. Pertama, kita buat daftar data nya terlebih dahulu. Misalnya seperti ini :
data validasi
2. Pada gambar diatas, yang diberi kotak hitam, terdiri dari dua kolom yaitu kolom untuk nama fungsi (SUM, AVERAGE, dst) dan kolom untuk keterangan. Untuk kolom nama rubah name box dengan "rumus" dan untuk kolom keterangan rubah name box dengan "tabel"
3. Setelah itu buat cell yang akan dijadikan sebagai tempat input validasi, misal nya cell C4
4. Di cell C4, klik menu Data dan pilih Data Validation
langkah data validasi
Dan ikuti langkah nya pada gambar diatas lalu klik OK
5. Untuk keterangan nya menggunakan fungsi VLOOKUP. Contoh penggunaan nya :
=VLOOKUP(C4,tabel,2,FALSE)

Untuk lebih jelasnya, anda dapat melihat video tutorial nya :

Belum ada Komentar untuk "Cara Menggunakan Data Validation List"

Posting Komentar

Komentar dimoderasi
Komentar akan muncul apabila disetujui oleh penulis

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel